Rektor beserta jajaran pimpinan Universitas Peradaban mengucapkan selamat dan sukses atas capaian prestasi Re-Akreditasi Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris (PBI) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan dengan nilai Baik Sekali berdasarkan Keputusan Nomor 402/SK/LAMDIK/Ak/S/III/2023. Asesmen Lapangan dilakukan Lembaga Akreditasi Mandiri Kependidikan (LAMDIK) terhadap pengajuan reakreditasi Prodi Pendidikan Bahasa Indonesia (PBI) Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan  (FKIP), pada 24 – 25 Februari 2023. 

Prestasi yang telah diraih adalah bukti keseriusan, kerja keras dan kesungguhan Tim Akreditasi Prodi, para dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa PBI, disertai dukungan Para Ketua Lembaga, Kepala Biro/Direktur beserta unit-unit terkait dibawahmya dalam mengelola dan menjalankan kegiatan pendidikan, pengajaran dan pelayanan.

Mudah-mudahan prestasi yang telah diraih, lebih memacu semangat sivitas akademika Universitas Peradaban, menjadikannya sebagai lembaga pendidikan unggulan dan kebanggaan bagi masyarakat di Kabupaten Brebes.

Semoga, segala usaha dan kerja keras yang sudah dilakukan semua pihak menjadi nilai ibadah di sisi Allah SWT, sebagai bentuk pengabdian terbaik yang pada akhirnya berbuah keberkahan. Aamiin Ya Rabbal Alamin

Categories: Berita